Inilah 10 Ide Dokumenter Terbaik "Soul of Culture" Aceh




Friday, May 23, 2014
Aceh Documentary sudah mengumumkan 10 ide cerita terbaik yang bertema "Soul of Culture". Program ini dimaksudkan untuk mendokumentasikan nilai-nilai budaya yang ada dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Aceh.

Penentuan 10 cerita terbaik itu dilakukan setelah melalui proses diskusi bersama 4 dewan juri independen di Sekretariat Aceh Documentary Competition, Kamis (22/5/2014) malam. Mereka yang dinyatakan 10 terbaik berhak untuk mengikuti Present Forum (1/6/2014) di Banda Aceh untuk presentasi mendalam ide cerita.

Berikut ini 10 ide cerita dan nama calon sutradara yang dinnyatakan 10 terbaik dalam diskusi yang dipandu Fauzan Santa (Praktisi Film Senior), Daspriani Y. Zamzami (Praktisi Media), Gading Hamonangan (Pengamat Sosial dan Budaya) dan Syekh Gazhali LKB (Produser):

1.   Dalae’ (Dalail)
      Arziqi Mahlil &Munzir dari Banda Aceh
2.   Dedesen
      Rahmi Ridzqi & Nova Sanjaya dari Aceh Tengah
3.   Durian Bantu Pembangunan Mesjidku
      Yan Ferzal & Khatidjah dari Aceh Selatan
4.   Jingki Penumbuk Beras
      Ratna Wulan & Hajijah dari Aceh Timur
5.   Menari Di Kejauhan
      Mimi Saputra & Debi Friado dari Aceh Barat
6.   Pelangi Di Tepian Samudra
      Muklas Syah Walal & Fuad Rizqi dari Aceh Singkil
7.   Penyair (Penghikayat Boleh Mati, Tapi Seni Hikayat Tak Bileh Mati) Teater Tutur
      Zulfan & Fitri Ramadhani dari Banda Aceh
8.   Pancak Silat
      Mifta Yuslu Khalbi & Nadya Susera dari Sigli
9.   Teungku Rangkang
      Muhajir & Muhammad Akbar Rafsanjani dari Sigli
10. Tepukan Duka Didong
      Junaifi & Sempurna dari Aceh Tengah

Program Aceh Documentary Competition (ADC) 2014 didukung Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banda Aceh. Mengusung tema “Soul of Culture” dimaksudkan untuk membantu pendokumentasian nilai-nilai Budaya yang ada dalam kehidupan sehari-hari.

Lewat program ini diharapkan dapat menjadi inspirasi masyarakat Aceh dan Indonesia umumnya, selain memunculkan sineas–sineas Muda Aceh.

0 komentar:

Post a Comment

 

Flickr Images

Video of the day

Copyright © 2015 • Aceh Plus
Blogger Templates